Jelajah
IMG-LOGO

Profil Desa

Create By 29 July 2013 14 Views
Desa Ngargomulyo adalah wilayah yang berada di Lereng Gunung Merapi yang mayoritas mata pencaharian masyarakatnya sebagai petani. Desa Ngargomulyo terdiri dari 11 Dusun dengan jumlah penduduk ± 2.451 jiwa, terdiri dari 800 Kepala Keluarga.

             Letak Desa Ngargomulyo berada di posisi yang sangat rawan dengan adanya bahaya Gunung Merapi, karena di impit oleh dua Sungai yaitu Lamat dan Blongkeng.

Luas Wilayah 946,828 Ha terdiri dari

Luas  Sawah                    :  188,645 ha

Luas  tegalan                  :  247,310 ha

Luas  Perumahan            :  40 ha

Luas  Hutan                    :  469 ha

Makam                           :   2 ha

Jumlah penduduk            : 2.495 jiwa

Laki-laki                         : 1.204 jiwa

Perempuan                     : 1.291 jiwa

Jumlah KK                      :  816 KK

Jumlah Dusun                 :  11 dusun

Jumlah RT                      :  21 RT

 

           Desa Ngargomulyo berada di Kecamatan Dukun Kabupaten Magelang, Desa Ngargomulyo berada di posisi yang sangat rawan dengan adanya bahaya Gunung Merapi, karena di impit oleh dua Sungai yaitu Lamat dan Blongkeng.

Letak dan batas batas:

- Sebelah Timur              :    Taman Nasional Gunung Merapi

- Sebelah Utara               :    Desa Keningar, Kec. Dukun, Kab. Magelang

- Sebelah Selatan            :    Desa Argosoko, Kec. Srumbung, Kab. Magelang

- Sebelah Barat               :    Desa Kalibening, Kec. Dukun, Kab. Magelang

            Luas wilayah Desa Ngargomulyo sekitar 946,828 ha. Secara administratif, Desa Ngargomulyo dibagi menjadi 11 Dusun dan terdiri dari 21 RT dan 3 RW.